Lambang
Lambang lokasi memiliki kandungan makna yang tertera dalam gambar yang merupakan sejarah berdirinya sekolah dan landasan pendidikan serta tujuan pendidikan yang dipakai, selain itu lambang menggambarkan visi dan misi sekolah.
URAIAN LAMBANG
1. Bentuk lambang persegi lima
2. Bintang berwarna kuning berada paling atas di dalam lingkaran yang bertulisan Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Martapura.
3. Bendera Merah putih berbentuk sayap berada di bawah bintang.
4. Intan memancarkan sinar putih berada di bawah bendera dan diatas mata pena.
5. Mata pena menyentuh buku berwarna putih
6. Dasar berwarna biru muda
M A K N A
1. Bentuk lambang persegi lima:
2. Bintang berwarna kuning berada paling atas di dalam lingkaran yang bertulisan Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Martapura :
Warga sekolah memiliki landasan Iman dan Taqwa terhadap Tuhan yang Maha Esa Berhaluan Pancasila dan UUD 1945
3. Bendera merah putih : warga sekolah sebagai Warga Negara Indonesia memiliki rasa nasionalisme yang tinggi.
4. Intan : Warga sekolah memiliki jiwa kompetitif dan prestasi diberbagai bidang Seperti, akademik, dan non akademik.
5. Mata pena dan buku : peserta didik memiliki tugas dan tanggung jawab untuk menuntut ilmu setinggi-tingginya
6. Dasar berwarna biru muda : peserta didik mempunyai harapan dan cita-cita yang tinggi.
sumber: sman2martapura.weebly.com
Comments
Post a Comment